Skip to main content

Posts

Showing posts from July, 2012

Masjid Ampel dan Makam Sunan Ampel Surabaya

Masjid Ampel Surabaya ~ Bagi para peziarah atau wisatawan religi maka masjid dikota surabaya ini sangatlah terkenal. Di belakang Masjid Ampel anda bisa berziarah ke makam Salah satu Wali yang menyebarkan agama islam di pulau jawa yakni makam Sunan Ampel yang meninggal pada 1481. Di samping itu, kawasan ini juga terkenal karena keberadaan Kampung Arab yakni sebuah pemukiman yang sebagian besar ditempati keturunan Arab Yaman dan Cina yang sudah menetap ratusan tahun untuk berdagang.  Di bulan ramadhan, masjid Sunan Ampel sangatlah ramai oleh peziarah, bahkan jumlah pengunjung bisa meningkat 2x lipat dibandingkan hari biasa yang rata rata mencapai 2.000 orang. Jumlah Pengunjung pun akan semakin ramai pada saat “maleman” atau puasa ramadhan malam tanggal tanggal ganjil yakni tanggal 21, 23, 25, 27, 29 dengan jumlah di atas 10 ribu orang, bahkan bisa mencapai 20 ribu orang. Jadi bisa anda bayangkan sendiri betapa ramainya, subhanalloh...seorang wali yang berilmu tinggi dan mengab...

Solusi Jika Paspor Hilang Saat di Luar Negeri

Kehilangan paspor saat traveling di luar negeri bukanlah hal yang diinginkan, namun kemungkinan itu tetap saja ada. Lalu, apa yang harus Anda lakukan jika kehilangan barang paling krusial ketika pergi lintas negara? Tak ada satu pun traveler yang ingin kehilangan paspor saat berlibur di luar negeri. Baik karena kecopetan, kelalaian, atau pun kurang waspada. Jika mengalami hal ini, jangan panik, ada beberapa hal yang harus dilakukan sebelum Anda kembali lagi ke Indonesia dan mengurus paspor yang hilang. Mengutip situs Direktorat Jenderal Imigrasi Indonesia, imigrasi.go.id, hal pertama yang harus dilakukan ketika kehilangan paspor di luar negeri adalah melaporkannya ke perwakilan RI (KBRI/ Konsulat Jenderal) di negara bersangkutan. Pihak KBRI akan menerbitkan Surat Perjalanan Laksana Paspor (SPLP) yang berfungi sebagai paspor sementara. Untuk membuat SPLP, Anda harus memenuhi beberapa persyaratan yang diminta oleh KBRI setempat. Di antaranya: 1 . Kartu identitas dari ...

Tips Murah Wisata Ke Singapore

Bagi Anda yang memiliki rencana untuk berlibur ke Singapore, berikut ini saya ada beberapa tips untuk Anda: 1. Gunakan Jalur Laut Bila niat Anda memang untuk berlibur, saya sarankan untuk menggunakan jalur laut dari Batam. Karena selama di Batam Anda juga bisa mengunjungi beberapa tempat wisata menarik di Batam seperti KTM Resort, Balerang, Kampung Vietnam, Pulau Bintan, Vihara Sungai Panas, Pantai Nongsa, dan juga mencoba beberapa sea food lezat Selain itu dengan menggunakan jalur laut Anda bisa berhemat biaya fiskal karena biaya fiskal lewat jalur laut memang lebih murah dibanding jalur udara. Oh ya jangan lupa juga untuk menukarkan mata uang Rupiah ke mata uang Singapore Dollar. Di Batam banyak sekali kios-kios Money Changer jadi Anda dapat dipastikan tidak akan mengalami kesulitan untuk menukarkan uang Anda 2. Jangan Gunakan Tour Agent Sebaiknya Anda tidak menggunakan tour agent karena memang wilayah Singapore sangat mudah untuk dieksplorasi. Singapore memiliki sarana transp...

Museum House of Sampoerna

Museum House of Sampoerna merupakan gedung megah nan anggun bergaya kolonial Belanda ini dibangun pada tahun 1858 dan saat ini telah menjadi situs bersejarah yang patut untuk terus dilestarikan. Awal mulanya gedung ini digunakan sebagai panti asuhan yang dikelola oleh Belanda. Pada 1932 dibeli oleh Liem Seeng Tee, pendiri Sampoerna, yakni untuk tempat produksi rokok pertama Sampoerna. Gedung inipun masih berfungsi sebagai tempat produksi salah satu produk rokok bergengsi di Indonesia yakni Dji Sam Soe. Pada peringatan ulang tahun ke-90 Sampoerna yakni di tahun 2003, kompleks utama telah direnovasi hingga akhirnya terbuka untuk umum. Auditorium sentral dalam bangunan ini telah dijadikan museum dan di bagian timurnya telah diubah menjadi kafe, kios merchandise dan galeri seni. Sedangkan, bangunan sisi barat tetap menjadi rumah tinggal keluarga pendirinya.  Museum House of Sampoerna adalah salah satu tempat yang wajib dikunjungi bilamana kita berkunjung ke surabaya ...

Masjid Cheng Ho Surabaya

Masjid Cheng Hoo Surabaya merupakan sebuah Masjid bercorak Muslim Tionghoa, terletak di jalan Gading, Ketabang – Genteng Surabaya, kurang lebih sekitar 1km sebelah utara Gedung Balaikota Surabaya. Masjid bernuansa Tionghoa ini didirikan atas prakarsa dan usaha sesepuh, penasehat, pengurus PITI dan juga pengurus Yayasan Haji Muhammad Cheng Ho Indonesia Jawa Timur serta tokoh masyarakat Tionghoa di Surabaya.  Peletakan batu pertama pada tanggal 15 Oktober 2001 yang bertepatan dengan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW namun pembangunannya sendiri baru dimulai pada tanggal 10 Maret 2002 yang kemudian di resmikan pada 13 Oktober 2002.  Masjid Cheng Ho Surabaya ini bangunannya menyerupai kelenteng (rumah ibadah umat Tri Dharma) dan berada di area komplek gedung serba guna Pembina Imam Tauhid Islam (PITI) Jatim Jalan Gading No.2 (Belakang Taman Makam Pahlawan Kusuma Bangsa) Surabaya.  Cat Masjid ini sangat dominan oleh warna merah, hijau, dan kuning. Sedangkan Orna...

Monumen Bambu Runcing Surabaya

Monumen Bambu Runcing ~ sepotong bambu yang diruncingkan ujungnya adalah identik dengan salah satu senjata tradisional di era perang kemerdekaan yang digunakan oleh tentara Indonesia dalam pertempuran melawan kolonialisme Belanda terutama pada perang 10 Nopember 1945. Pada masa perang tersebut, sepotong bambu yang diruncingi ujungnya atau laksana tombak digunakan untuk menusuk musuh. Kenapa harus bambu runcing? Hal ini dibuat berkaitan dengan terbatasnya senjata modern yang ada, disamping itu juga untuk menunjukan betapa tinggi semangat di antara para prajurit sebagai warga sipil Indonesia.  Untuk memperingati patriotisme itulah maka Monumen Bambu Runcing ini dulu dibangun, dan dipilih diletakkan di jalan Panglima Sudirman. Monumen ini merupakan ikon pariwisata kota Surabaya yang berhubungan dengan situs sejarah perjuangan bangsa. Monumen ini terdiri dari 5 pilar dengan tinggi masing masing yang tidak sama dan dibentuk seperti bambu runcing. Pada saat tertentu, terdapat air ...

Wisata Jembatan Suramadu

Jembatan Suramadu ~ Sungguh indah dan megahnya yang membentang menghubungkan surabaya dengan pulau madura ini ketika kita lihat dari kejauhan, seakan awan mendung menyelimutinya sehingga jembatan ini bertambah elok. Hingga wajar bila banyak wisatawan manca dan domestik yang mengunjunginya di akhir pekan. Tak heran bila jembatan Suramadu ini menjadi kebanggaan masyarakat Surabaya Madura khususnya dan masyarakat Indonesia umummya. Jembatan ini menghubungkan antara Pulau Jawa (surabaya) melalui Selat Madura dengan pulau Madura tepatnya di pelabuhan Kamal Madura. Jembatan ini merupakan yang terpanjang di Indonesia untuk saat ini, mempunyai panjang 5.438 m dan lebar 30 m. Tujuan pembangunan Jembatan Suramadu adalah untuk meningkatkan percepatan pertumbuhan ekonomi dikawasan sekitar, pembangunan pulau Madura dan juga pariwisata jawa timur. Bila anda ingin menikmati pemandangan Jembatan Suramadu dari kejauhan bisa menggunakan kapal wisata. Bila anda ingin menikmati pemandan...

Wisata Lumpur Lapindo

Wisata lumpur lapindo ~ Dibalik bencana selalu ada hikmah yang bisa diambil, malah sekarang sepertinya menjadi trend untuk mengunjungi daerah yang tertimpa musibah. Wisata bencana merupakan salah satu tipe wisata yang kini menjadi hal yang lumrah dan seolah bukan merupakan hal yang tabu lagi. Lihat saja setiap ada bencana yang bisa dijangkau, pasti akan ramai dikunjungi oleh masyarakat yang hanya datang untuk sekedar melihat saja, mulai dari bencana alam hingga kecelakaan pesawat yang berada tinggi di atas gunung pun pasti akan dikunjungi oleh masyarakat asal masih bisa di jangkau.  Dengan mengunjungi lokasi kejadian bencana seolah kita diasah untuk bersimpati pada kelompok masayarakat yang menjadi korban. Salah satu diantaranya adalah musibah Lumpur Lapindo yang sangat dimungkinkan karena kesalahan prosedur kerja saat ini juga menjadi salah satu obyek wisata bencana di Jawa Timur yang berlokasi di Kecamatan Porong, Kabupaten Sidoarjo.  Salah satu lokasi dimana an...

Tempat Wisata Surabaya

Tempat Wisata Surabaya atau obyek wisata di kota yang terkenal dengan patung Sura dan Buaya ini sangatlah banyak. Apalagi mengingat bahwa kota ini merupakan kota tua yang telah berdiri sejak zaman kerajaan dulu kala yang bernama ujung galuh. Selain itu, kota ini merupakan kota metropolitan yang terkenal sebagai pusat bisnis, perdagangan dan Industri yang dihuni oleh multi etnis, suku dan warga negara asing pun banyak disini maka tak heran bilamana surabaya mempunyai aneka ragam budaya dan tentunya juga geliat kehidupan yang seakan tak pernah berhenti baik siang maupun malam. Beraneka ragam obyek/tempat wisata surabaya yang tentunya sangat menarik sebagai tujuan liburan sekeluarga. Dan bagi anda yang mau berkunjung ke kota pahlawan ini maka berikut daftar tempat wisata surabaya, dan masing masing akan dijelaskan di artikel yang terpisah.  Balai Kota Waterpark Citra Raya Festival Rujak Uleg   Gedung Grahadi  Gedung PTPN Surabaya  House of Sampoerna ...

Selamat Datang Di Surabaya

Pernahkah anda ke jawa timur dan apa yang anda ingat mengenai jawa timur? Tentu saja kota Surabaya kan? Surabaya memang mudah diingat karena merupakan ibukota propinsi Jawa Timur dan sebagai kota terbesar kedua setelah Jakarta. Dengan jumlah penduduknya yang lebih dari 3 juta orang, menjadikan kota ini sebagai kota Metropolis dengan beraneka ragam budaya. Disamping itu tentu saja kota ini menjadi salah satu pusat bisnis, perdagangan, industri, dan pendidikan di Indonesia. Nama Surabaya, sesuai dengan etimologinya, berasal dari dua kata yakni Sura ata Suro dan Baya atau Boyo, dalam bahasa Jawa. Suro adalah jenis ikan hiu, sedang boyo adalah istilah bahasa jawa untuk buaya. Menurut mitos, dua hewan ini merupakah hewan paling kuat yang juga menjadi simbol kota Surabaya sampai saat ini. Disamping itu ada juga pendapat lain yang mengatakan bahwa nama Surabaya juga diambil dari istilah Sura Ing Baya, yang berarti "berani menghadapi bahaya". Surabaya merupakan pelabuh...

Pantai Karang Bolong Banten

Pantai Karang Bolong , sesuai dengan namanya maka pantai ini memiliki sebuah karang berlobang besar yang teronggok di pinggir laut. Karang bolong menjadi salah satu tujuan wisata yang favorit di kawasan pantai Anyer. Bilamana cuaca sedang cuaca ceria tak berawan, maka samar-samar akan terlihat bayangan Gunung Krakatau yang menjulang berdiri kokoh ditengah lautan. Pantai Karang bolong jaraknya sekitar 50 km dari Kota Serang, dan sekitar 16 Km dari Pantai Carita Banten, atau sekitar 140 km dari Jakarta dimana anda bisa menempuhnya melalui Jalan Tol Jakarta Merak – Cilegon Barat – Anyer – Karang Bolong. Letak pantai ini yang berada dipinggiran jalan sangatlah memudahkan para pelancong untuk menemukan pantai ini, bilamana anda dari Jakarta maka anda tinggal keluar melalui pintu tol Cilegon Timur kemudian dilanjutkan ke arah selatan menyusuri jalan Raya Anyer.  Anda dapat menginjakkan kaki di pantai yang berpasir putih dan memandang pesona laut lepas, sambil menikmati kelap...

Cara Booking Hotel Via Internet di Agoda

Bagi Anda yang masih kesulitan dengan tata cara melakukan pemesanan kamar atau reservasi hotel di Agoda, berikut ini langkah-langkahnya. visit dulu website agoda berikut ini: www.agoda.com Yang pertama, isi form reservasi yang sudah tersedia sesuai dengan data yang diminta. Untuk tanggal check-in dan check-out serta jumlah orang wajib diisi. Namun untuk kota dan nama hotel, apabila belum pasti, bisa dikosongi dulu. Sebagai contoh, di sini kami isikan semua data yang diminta. Isi Form Reservasi Klik tombol Find Hotels jika sudah. Anda akan dibawa masuk ke dalam situs Agoda. Apabila data hotel Anda kosongi, maka yang tampil adalah daftar seluruh hotel yang ada di kota atau negara yang bersangkutan. Anda bisa memilih dan melihat informasi detil mengenai salah satu hotel dengan mengklik nama hotel tersebut. Apabila data hotel diisi pada form reservasi, maka yang muncul adalah informasi spesifik mengenai hotel yang bersangkutan, termasuk harga kamar, ketersediaan kamar, foto,...

Tempat Wisata Bandung

Tempat Wisata Bandung ~ Siapa yang tak tau akan bandung??? Kota ini merupakan surganya para pelancong dari seluruh Indonesia. Boleh dikata hampir semua di punya oleh kota ini kecuali pantai. Namun beragam tempat wisata di bisa anda temukan di kota ini, tak heran bila di akhir pekan kota ini dipenuhi oleh beraneka plat mobil dari berbagai kota khususnya warga jakarta. Kota kembang ini memang di anugrahi karunia sebagai tempat bersantai ria dan liburan dengan nyaman. Tempat Wisata Bandung Serba ada. Susah untuk mencari apa yang tidak ada di kota kembang bandung ini. Misal Pendidikan, kampus ITB sudah sangatlah cukup memberikan limpahan ilmu bagi yang ingin berkunjung ke kampus yang penuh dengan aktifitas para penuntut ilmu yang beraneka ragam dan ditunjang oleh suasana lingkunganya yang asri. Bila anda mau berwisata religi pun maka Masjid Salman maupun pesantren pesantren yang dikelola oleh kyai atau guru mumpuni pun juga banyak bertebaran di di bandung. Bahkan sampai wisat...

Bagaimana Menghilangkan Bau Mulut Tak Sedap Saat Puasa

Bagaimana Menghilangkan Bau Mulut Tak Sedap Saat Puasa ? Sadarkah anda bahwa disaat bulan puasa bau mulut kita akan menjadi lebih tak sedap dibandingkan bila kita tidak sedang melakukan ibadah puasa?  Hal ini tentunya akan membuat rasa PD kita menurun bila kita berkumpul dengan rekan kerja, teman di sekolah maupun dirumah. Memang ada riwayat yang menyatakan, bahwasanya bau mulut orang puasa itu jauh lebih wangi (di hadapan Allah SWT) dari minyak kasturi. Namun walaupun begitu, sebagian dari kita justru merasa tidak nyaman dengan bau mulut yang menyengat ketika menjalankan ibadah puasa.  Bilamana anda ingin mengurangi bau mulut tak sedap saat puasa, maka berikut beberapa tips yang bisa anda praktekkan dirumah agar bau mulut Anda bisa menjadi lebih segar dan wangi sepanjang puasa ramadhan.   Jaga kebersihan gigi dan lidah dari sisa2 makanan setelah sahur, setelah berbuka, maupun ketika akan tidur malam dengan jalan gosok gigi dan berkumur. Jangan menunda ...

VGMC Investasi Masa Depan yang sangat menjanjikan

VGMC atau Virgin Gold Mining Corporation merupakan sebuah investment company atau perusahaan investasi yang didirikan semenjak tahun 1999. Saat ini perusahaan yang juga sering disebut Virgin Gold Corp telah berkembang dengan pesat sebagai sebuah perusahaan investasi. Hal ini dibuktikan pula bahwa berdasarkan keterangan Mr Raducca sebagai relationship manager di bulan November 2011 saat acara gala dinner di Medan, bahwa investor VGMC telah mencapai 100,000 lebih yang tersebar di seluruh dunia, dan di bulan Juni 2012 jumlah investor melonjak drastis menjadi lebih dari 200,000 yang tersebar di 5 benua dan lebih dari 50 negara. Apa yang menyebabkan perusahaan ini investor nya terus berkembang dengan pesat? Karena Sejak VGMC meluncurkan program investasi bagi investor global yang dimulai sejak January 2010 hingga sekarang belum ada satu pun keluh kesah bahwa dividend tidak dibayarkan maupun tidak adanya penarikan uang yang bermasalah. Pada dasarnya VGMC telah memberikan janji b...

Pulau Poveglia “Istana nya Para Hantu Italia”

Pulau Poveglia adalah pulau kecil yang terletak antara Venezia dan Lido di Lagoon Venezia di Italia. Menurut sumber, pulau ini tidak berpenghuni dan tertutup untuk umum karena sejarah yang sangat kelam. Legenda Pulau Poveglia yang penuh misteri: Pada tahun 1576, daerah italia mengalami wabah pes atau yang disebut dengan 'black plague'. Pada saat itu wabah ini sangatlah mematikan dan belum ada obatnya, ribuan mayat menumpuk yang mengakibatkan memburuknya lingkungan. Masyarakat italia saat itu kemudian menjadi panik, sehingga mereka membawa semua mayat-mayat ke Pulau Poveglia dan membakar mereka. Bahkan merekapun tak terbilang menggali lubang-lubang di Pulau untuk mayat-mayat. Dan yang Lebih mengerikan lagi, ketika hukum mulai dijalankan pada penderita pes. Saat hukum dijalankan tiap orang tidak peduli bayi, anak-anak, atau orang dewasa yang memiliki tanda-tanda pes akan diasingkan ke pulau ini untuk mati dalam penderitaan dan diperkirakan lebih dari 160.000 orang ...

Sejarah Hotel Santika di Indonesia

PT. Grahawita Santika didirikan untuk mengelola bisnis perhotelan di bawah Kelompok Kompas Gramedia pada tanggal 22 Agustus 1981. Hotel Soeti adalah hotel pertama yang dibeli dari pemiliknya, Ibu Soetiyah Pudjosuwarno. Cikal bakal Hotel Santika ini terletak di Jalan Sumatra No. 52-54, Bandung. Pada tahun 1988, hotel sederhana dengan 33 kamar yang dibangun di area seluas 3.200 meter persegi ini direnovasi menjadi 70 kamar. Setelah renovasi tersebut selesai, hotel ini diresmikan sebagai Hotel Santika Bandung berbintang tiga oleh Menteri Pariwisata, Pos, dan Telekomunikasi, Susilo Sudarman pada tanggal 27 Maret 1989. Hotel Santika Bandung inilah yang menjadi pelopor pendirian Santika Indonesia Hotels & Resorts. [1] Latar belakang pendirian Hotel Santika ini disebabkan pembredelan harian Kompas pada tahun 1978. Oleh karena itu, para pendiri Kelompok Kompas Gramedia harus memikirkan diversifikasi unit bisnis di luar bisnis intinya sebagai media komunikasi. Mereka membuat ren...

Hotel Terdekat Dengan Kedutaan Amerika di Indonesia

Hotel Borobudur Jakarta adalah hotel bintang 5 berikut hunian apartemen seluas 70.000 meter persegi berlokasikan di Lapangan Banteng Selatan berikut luas taman 23.000 meter persegi yang dapat dicapai dengan berjalan kaki ke Katedral Jakarta, Masjid Istiqlal dan Stasiun Kereta api Gambir, sekitar 50 kilometer dari Bandara Internasional Soekarno Hatta, kurang dari satu kilometer dari Kedutaan Amerika Serikat serta Istana Negara dan 5 kilometer dari Museum Bahari dan Museum Fatahillah, dan 24 kilometer dari Kebun Raya Bogor.

Muhammad Taha Al Junaid - Suaranya begitu menyentuh Qalbu

Muhammad Taha Al Junaid. Kembali ke sekitar 10~12 tahun lalu, Masih ingatkah kita pada Qari Kecil yang suaranya merdu dan terkenal diseluruh dunia berikut ini? Nama: Mohamed Saleh Ibrahim Taha Al Junaid Nama yang lebih dikenal: Muhammad Taha Al Junaid Tahun Lahir: 1994 Lahir di: Manama - Bahrain Ya, Muhammad Thaha al-Junayd yang sangat menggemaskan dulu saat ini sudah usia remaja menuju dewasa. Suaranya masih seperti dulu ketika kanak kanak, indah merdu dan sangatlah menggetarkan qalbu kita disaat dia melantunkan tilawah al-Quran al-Karim. berikut 2 video dari Youtube disaat usianya baru menginjak remaja.

Sunan Kalijaga

Sunan Kalijaga atau biasa diucapkan sebagai Sunan Kalijogo oleh lidah jawa merupakan pemimpin para Wali di tanah Jawa. Namanya hingga saat ini masih sangat melegenda di kalangan Masyarakat Jawa khususnya dan Indonesia pada umumnya sebagai salah seorang penyebar agama islam walaupun sudah ratusan tahun lalu masanya.  Sunan Kalijogo menggunakan dzikir sebagai sarananya untuk mendekatkan diri pada Alloh SWT. Beragam bacaan dzikir beliau ajarkan pada para muridnya , demikian pula cara berdzikirnya, mulai dzikir lisan, dzikir nafas , dzikir kolbu, dzikir ruh, dzikir perbuatan dan lain lain. Beliau melihat tingkat ketaqwaan atau maqom orang tersebut dalam mengajarkan dzikir, oleh karenanya wajar bila di masyarakat banyak yang mengaku bersumber dari ajaran Sunan Kalijaga, walaupun tentunya berbeda baik bacaan maupun caranya berdzikir. Sunan Kalijogo lahir pada sekitar tahun 1450 dengan nama kecilnya adalah Raden Said. Dimana beliau merupakan putra adipati Tuban yang ber...

Opick Tombo Ati

Menggugah kenangan dimasa kecil, teringat saat saat indah ketika belajar mengaji di surau kecil di kampung halaman.

Hotel di Nagoya Batam

Hotel di Nagoya Batam ~ Nagoya merupakan area perkotaan yang utama dari pulau Batam. Posisinya terletak di bagian utara pulau industri ini. Di kota ini anda bisa menemukan sebagian besar hotel, makanan, hiburan yang ada di pulau ini. Bila maksud anda datang adalah agar bisa mudah kemana mana untuk belanja, untuk kuliner, menghabiskan malam ditempat keramaian dll, maka Nagoya adalah tempat yang sempurna untuk mengeksplorasi Batam. Ketempat resort wisata maupun ke daerah industri pun juga bisa dibilang tidak terlampau jauh karena waktu tempuh dari nagoya ketitik terjauh yang bisa ditempuh di pulau ini (katakan ke pulau galang) hanya sekitar 1 jam saja. Banyak atraksi (terutama malam) yang bisa anda nikmati karena Nagoya seakan tidak mau berhenti untuk memukau Anda. Bagi masyarakat sekitarnya baik lokal maupun singapore dan malaysia maka kota Nagoya dan Pulau Batam telah menjadi tujuan liburan untuk bersantai melepas lelah setelah sepanjang minggu bekerja. daftar Hote...

Hotel dan Resort di Sekupang Batam

Anda mencari Hotel dan Resort di Sekupang Batam ? Baca artikel ini selengkapnya mengenai ulasan wilayah ini beserta beberapa Hotel/ Resort yang ada.  Sekupang merupakan salah satu area batam yang sering dikunjungi oleh wisatawan. Disamping mempunyai beberapa resort wisata dan lapangan golf bertaraf internasional, wilayah ini juga merupakan area industrial estate dimana beberapa perusahaan internsional berbasis disitu diantaranya adalah: Halliburton, weatherford, Global Proses System, dan lain lain.  Sedangkan Hotel dan resort wisata diantaranya adalah KTM dimana terdapat Patung Dewi Kwan Im, sijori resort, indahpuri resort, Tempat Senang & Spa Resort. Sijori dan indahpuri menawarkan paket golf dilapangan bertaraf Internasional. Sedangkan Tempat Senang & Spa Resort adalah sesuai namanya mempunyai spesialisasi Spa. Keempat lokasi ini kurang lebih berjarak tempuh 20~25 menit dari kota Nagoya, 10 menit dari pelabuhan internasional Waterfront, 5 menit dari pelabuha...

Area Hotel di Batam

Bingung pilih hotel di batam? tentukan dulu area hotel di batam sesuai tujuan anda ke pulau industri ini. Batam merupakan sebuah pulau industri dan pariwisata yang sangat sibuk. Boleh dikata batam merupakan pintu gerbang ketiga tersibuk untuk urusan wisman di Indonesia selain Bali dan Jakarta.  Pulau kecil dengan luas kurang lebih 400Km persegi ini mempunyai kunjungan Wisman sebanyak 1jt lebih di tahun 2011. Belum lagi kedatangan wisatawan lokal dimana tujuan mereka bermacam macam diantaranya untuk bisnis, belanja, wisata, meeting, pelatihan dsb. Sehingga tak heran bila banyak yang PM untuk menanyakan Hotel di batam mana ya yang enak untuk menginap selama di batam? Silahkan anda baca area hotel dibawah ini: Area Hotel dan Penginapan di Batam adalah sebagai berikut : Area NAGOYA / JODOH / BATU AMPAR / PENUIN , kawasan ini merupakan pusat ekonomi Pulau Batam yakni sebagai pusat bisnis, belanja, Hotels, Restaurant dan berbagai tempat menarik lainya. Centra pelabuhan l...