Petir berarus listrik terbesar di dunia terdapat di Depok, Jawa Barat. Banyak korban berjatuhan. Lingkungan, manusia, harta benda, dan peralatan rumah tangga. Tapi persoalan tentang petir memang kompleks, tidak bisa hanya ditangani oleh PLN semata. Cukup mengejutkan berita di Warta Kota edisi 22 Juli 2002 : "Petir Depok Terganas di Dunia". Harian metropolitan Jakarta dan sekitarnya itu mendasarkan pada temuan ahli petir, peneliti pada Laboratorium Arus Tinggi dan Tegangan Tinggi Jurusan Teknik Listrik Fakultas Teknik Industri ITB, Dr. Ir. Dip. Ing Reynaldo Zoro. Penelitian yang disponsori PLN Cabang Depok, pada bulan April, Mei dan Juni 2002, dengan menggunakan teknologi lighting position and tracking system (LPATS), itu untuk mengenali perilaku petir di wilayah kota di selatan Jakarta. Tak disangka, Zoro mendapati arus petir negatif berkekuatan 379,2 kA (kilo Ampere) dan petir positif mencapai 441,1 kA. "Sejauh pengetahuan saya, itu terbesar di dunia. Dengan kekuatan