Klenteng Sanggar Agung atau Klenteng Hong San Tan merupakan klenteng untuk jemaat Tri Darma, yaitu Kong Hu Cu, Buddha, dan Tao beralamatkan di Jalan Sukolilo no 100, Pantai Kenjeran Surabaya.
Klenteng Sanggar Agung ini mempunyai design, lingkungan yang khas disamping tentunya juga mempunyai bentuk bangunan yang unik dan menakjubkan sebagaimana klenteng lain yang sering kita jumpai.
Didalam bangunan klenteng merupakan bagian yang indah, yakni terdapat patung Dewi Kwan Im Pouw Sat dan empat pelindungnya. Disamping itu juga terdapat 2 patung naga di sisi kiri dan kanan patung dewi Kwan Im yang panjangnya mencapai 6 M. Tinggi patung Kwan Im sendiri adalah kurang lebih 20 m dan tampak indah sebagaimana sebuah karya seni. Patung Kwan Im dibangun setelah 2 tahun pembangunan kuil.
Kelenteng ini terbuka untuk umum, sehingga pengunjung yang datang tidak hanya para jemaat Tri Darma, dan juga dari wisatawan yang ingin menikmati suasana, melihat klenteng ini dan yang ingin menggambil gambar. Klenteng Sanggar Agung kini telah menjadi sebuah obyek wisata yang cukup ramai dikawasan pantai Kenjeran Surabaya.
Puncak keramaian Klenteng Sanggar Agung terjadi ketika Tahun Baru Imlek, dimana masyarakat etnis Tionghoa merayakan acara tahun baru mereka. Disamping design seni yang menjadikannya menarik, salah satu nilai tambah keindahan kelenteng ini adalah karena lokasinya berada diatas laut.
Pendirian klenteng ini bermula dari keluarga Loe Kim Soen, dan klenteng Sanggar Agung diresmikan pada tahun Baru Imlek 1999.